Please enter a search term to begin your search.
Setelah kucermati tiap hari, ternyata aku melakukan ritual-ritual khusus setelah sampai di kantor. Ritual apa saja kah yang aku sering lakukan setiap hari?
Tanda tangan di daftar hadir, setiap datang dan pulang aku hurus menandatangani daftar hadir. Dulunya ada finger print tapi daftar hadinya tetap harus ditandatangani yang sama aja bohong.
Aku berlari-larian ke lantai atas, kadang-kadang suka bergaya aneh-aneh kalo lagi di tangga, kadang-kadang suka berjalan bak pengibar bendera istana lagi mengambil bendera sang saka merah putih, kadang suka sambil melihat handphone yang tidak dapat sinyal, kadang suka berjalan mengendap-endap dan sebagainya.
Setelah itu aku menyalakan komputer dan membiarkan login screen muncul sambil aku ke kamar mandi untuk pipis, cuci muka, terkadang merapihkan rambut, terkadang pake lip balm (kalo bibir lagi pecah-pecah atau sedang panas dalam). Ini dia tampilan login screen-ku.
User account yang sering aku pakai adalah "Kodok". Setelah itu aku menunggu beberapa saat untuk OS me-load semua yang tidak penting. Lalu ada 3 buah aplikasi yang wajib aku klik pertama kali sebelum kerja yaitu: Firefox, Thunderbird dan iTunes. Lihat tampilannya di bawah. Sambil menunggu ke 3 aplikasiku berjalan aku memasang headphone-ku.
Setelah itu aku mengisi master password-nya Firefos dan Thunderbird, lalu baca RSS sebentar sambil menunggu barangkali ada email yang datang di pagi hari.
Terkadang kalau lagi iseng, aku suka mengubah status Yahoo Messenger-ku. Nah itu ritual sehari-hari aku kalau pagi-pagi dikantor. Cukup biasa!
Write a comment